Perkuat Pengamanan serta Sterilisasi Penanganan BOM, Detasemen Gegana Satbrimob dan Unit K9 Ditsamapta Polda Jambi Gelar Latihan Bersama



JAMBI
- Dalam rangka memperkuat Sinergisitas antara Brimob Polda Jambi dan Ditsamapta Polda Jambi, Detasemen Gegana Satbrimob dan Unit K9 menggelar latihan bersama dalam rang penanganan BOM di Mako Brimob Polda Jambi, Rabu 20 Maret hingga 22 Maret 2024.

Latihan bersama tersebut dibuka langsung oleh Dansat Brimob Polda Jambi Kombes Pol Nadi Chaidir dan turut dihadiri Dan Den Gegana Satbrimob Kompol Ginda Silalahi serta diikuti para personel Detasemen Gegana dan Unit K9 Ditsamapta Polda Jambi.

Dalam amanatnya, Kombes Pol Nadi Chaidir menyebutkan bahwa pelaksanaan latihan bersama ini dalam rangka kolaborasi dalam melaksanakan Sterilisasi Penanganan BOM.


" Laksanakan latihan bersama dengan baik, ikuti apa yang disampaikan sehingga dalam penanganan serta Sterilisasi Penanganan BOM bisa sesuai SOP," ungkapnya.

Selain itu, Kombes Pol Nadi Chaidir turut menekankan prosedur dalam penanganan Bom sehingga jika benar-benar terjadi, Detasemen Gegana Satbrimob dan Unit K9 Ditsamapta Polda Jambi sudah tau bagaimana cara mengatasi penanganan serta Sterilisasi sesuai SOP. 

Kegiatan dilanjutkan dengan Paparan SOP Sterilisasi dan penanganan Bom oleh Subden Jibom, Paparan SOP Sterilisasi dan penanganan Bom oleh Unit K9, selanjutnya Latihan Parsial Sterilisasi dan Penanganan Bom unit K9, dan Latihan Parsial Sterilisasi dan Penanganan Bom unit Jibom.

Terakhir, kegiatan dilanjutkan dengan Simulasi Gabungan Sterilisasi dan Penanganan Bom Unit Jibom dan K9 dan ditutup Penutupan Latihan oleh Danden Gegana Satbrimob Polda Jambi. (Viryzha)

Redaksi